k9fNfc9la6TpAxgmQLSGLRtfzYBM7Q8ABHwNMyzK
Bookmark

Tahu Susu

tahu-susu
Tahu Susu

Tahu susu atau dadih adalah produk susu yang diperoleh dari proses curdling susu dengan menambahkan rennet atau asam seperti lemon juice atau cuka. Keasaman yang meningkat menyebabkan protein susu (casein) menjadi memadat. Susu merupakan bahan utama untuk membuat tahu susu.

Susu pada dasarnya tersusun dari air, protein, lemak dan lactose, dan yang diperlukan dalam pembuatan tahu susu adalah menggumpalkan protein susu dengan menambahkan asam (pembentuk curds), kemudian dilakukan penyaringan cairan (whey).

Susu yang digunakan untuk pembuatan tahu susu tidak memerlukan persyaratan mutu tinggi (misalnya: BJ dan kandungan lemak susunya rendah atau uji alcohol positif akibat penanganan susu yang tidak tepat), oleh karena itu pembuatan tahu susu merupakan suatu alternatif pengolahan untuk memanfaatkan susu yang berkualitas rendah. Disamping itu dengan diolah menjadi tahu susu, maka dapat membuka peluang kerja bagi penduduk suatu daerah. 

Tahapan pembuatan tahu susu sangat sederhana, yaitu meliputi persiapan bahan, pemanasan susu, penambahan asam, pengentalan, penyaringan, pengepresan/ pencetakan dan pengemasan tahu susu.

Prinsip pemanasan dalam pembuatan tahu adalah disamping untuk membunuh kuman juga untuk mempersiapkan proses pemisahan curd dengan whey susu. Penambahan asam dilakukan setelah susu panas atau hampir mendidih agar asam yang ditambahkan tidak berlebihan yang akan berakibat pada rasa curd maupun whey yang dihasilkan.

Penyaringan bertujuan untuk memisahkan curd dengan whey susu. Pengepresan bertujuan untuk mengeluarkan sebagian besar whey dan pencetakan untuk memberikan bentuk pada produk sehingga mudah dalam pengemasan dan pendistribusian produknya.

Pembuatan Tahu Susu

a. Peralatan dan Bahan yang digunakan

Alat:

a. Panci

b. Pengaduk kayu

c. Pemanas

d. Cetakan

e. Timbangan 

Bahan-bahan:  (untuk membuat 1 kg tahu)

1.   Susu segar  ±8 liter

2.   Cuka dapur

3.   Tepung tapioka 50 gram

4.   Garam, mrica secukupnya

5.   Telur 2 butir

6.   Tepung roti secukupnya


b. Prosedur Pembuatan Tahu Susu  

Panaskan susu dengan sampai  mendidih

Masukkan cuka sedikit demi sedikit kedalamnya (1 sendok makan per liter susu dan apabila belum terlihat gumpalan tambahkan 1 sendok lagi sampai terlihat curd memisah)

Pisahkan curd dari whey dengan cara menyaring

Lakukan pengepresan untuk mengeluarkan whey    dengan menekan- nekan curd pada saringan

Tambahkan tepung tapioka dan bumbu-bumbu kedalamnya

Aduk adonan sampai rata

Masukkan adonan kedalam cetakan yang telah dilapisi plastik

Kukus selama ± 0,5 jam

Keluarkan tahu susu dari cetakan dan dinginkan

Iris tahu susu sesuai selera

Celup irisan tahu kedalam telur yang sudah dikocok lepas

Masukkan tahu tersebut kedalam tepung roti, demikian seterusnya sampai semua tahu terlumuri tepung roti

Kemas dalam wadah yang disediakan

Simpan dalam freezer

Siap digoreng dan dikonsumsi

                               

 

0

Posting Komentar