Di dunia ini terdapat berbagai jenis flora dan fauna. Fauna di dunia ini bermacam-macam jenisnya, fauna tersebar di berbagai belahan bumi. Ada berbagai bioma di dunia ini, fauna yang mendiami bioma satu akan berbeda dengan bioma yang lain.
Seperti yang telah diketahui, Bioma adalah suatu kawasan yang dikendalikan oleh iklim serta didominasi oleh flora dan fauna tertentu. Dari bioma inilah, kita akan mengenal lebih jauh persebaran fauna. Persebaran fauna di Dunia berdasarkan biomanya diuraikan sebagai berikut :
Bioma Hutan Hujan Tropis
Hutan hujan tropis terletak antara garis balik utara (23°30' LU) sampai garis balik selatan (23°30' LS). Wilayah tersebut meliputi sebagian Asia, Afrika, dan Amerika Selatan. Meskipun sama-sama tinggal di hutan hujan tropis, jenis binatang di Afrika, Asia, dan Amerika Selatan tampak jelas perbedaannya. Contohnya saja, kera-kera di Amerika Selatan memiliki ekor yang panjang dan kuat. Ekor ini berfungsi untuk memegangdahan pepohonan. Kera semacam ini tidak terdapat di Afrika maupun Asia
Bioma Hutan Gugur
Kebanyakan hutan peluruh juga berada di daerah iklim sedang yang mempunyai empat musim. Disebut hutan peluruh karena pada musim gugur daunnya luruh berguguran.
Binatang yang hidup di hutan ini antara lain opossum (sejenis tikus), tupai tanah, ular, burung falcon, dan serangga. Hutan peluruh terdapat di Amerika Utara, Asia Timur, dan Eropa.
Bioma Taiga
Taiga adalah hutan pohon pinus yang daunnya seperti jarum. Jenis fauna yang ada di daerah taiga didominasi oleh bermacam-macam burung yang bermigrasi ke arah selatan pada waktu musim gugur. Jenis fauna yang khas di daerah ini adalah rusa,moose, serigala, dan beruang hitam.
Bioma Padang Rumput
Daerah padang rumput ini terbentang dari daerah tropika sampai ke daerah subtropika. Curah hujan pada umumnya antara 250-500 mm per tahun.
Padang rumput merupakan habitat dari berbagai jenis binatang, karena padang rumput menyediakan segala yang dibutuhkan oleh hewan-hewan pemakan rumput (herbivora).
Jenis hewan yang hidup di padang rumput antara lain kuda, zebra, bison, dan kanguru (yang hidup di padang rumput Australia.
Selain hewan herbivora, di daerah ini juga terdapat hewan predator seperti singa, harimau, serigala, dan binatang karnivora lainnya.
Bioma Sabana
Bioma sabana adalah padang rumput dengan diselingi oleh gerombolan pepohonan. Sabana terdapat di Afrika, Australia, Amerika Selatan, sebagian India, dan sebagian kecil wilayah Indonesia.
Sabana di Amerika Selatan dihuni beberapa binatang pemakan semut (chiguire), serigala, beberapa jenis burung, dan reptil.
Sabana yang paling banyak dihuni binatang adalah sabana Afrika. Faunanya yaitu gajah sabana dan zarafah, di sabana ini hidup binatang pemangsa dengan kecepatan lari tercepat di dunia, yaitu cheetah. Binatang lain yang hidup di sabana ini antara lain rusa, antilop, gazelle, zebra, badak, singa, hyena, wildebis, gnu, burung unta, burung nazar, elang, dan babi rusa. Bagian sabana yang berawa atau dilalui sungai terdapat kuda nil dan buaya.
Bioma Gurun
Gurun merupakan tempat paling gersang di muka Bumi. Di biom ini, air tersedia dalam jumlah yang sangat terbatas. Meskipun demikian, bukan berarti di gurun tidak ada kehidupan. Di tempat ini hidup berbagai macam fauna, terutama yang tahan terhadap kekeringan Contohnya kuda dan unta.
Bioma Tundra
Tundra adalah padang lumut yang terdapat di daerah beriklim dingin. Sesuai dengan namanya, biom ini didominasi oleh tumbuhan lumut dan sedikit rerumputan yang tahan terhadap iklim dingin. Makin mendekati kea rah kutub dari daerah tundra, makin banyak terdapat tutupan es. Tundra terdapat di wilayah Amerika Utara, Siberia, dan Eropa Utara. Fauna khas di biom ini adalah karibu yang memanfaatkan lumut dan sedikit rumput sebagai makanannya.
Bioma Tutub
Fauna yang mampu hidup di daerah kutub pada umumnya mempunyai bulu-bulu yang tebal, seperti jenis hewan yang hidup di daerah tundra. Fauna yang hidup di daerah kutub antara lain beruang kutub serta mamalia air seperti singa laut, yang dijadikan sebagai makanan utama beruang kutub, dan sejenis burung yaitu penguin.
Posting Komentar